Friday, August 1, 2014

INFO PENTING! #KEEPPEDALLING and #RIDESAFE

Hi goweser! 
 
Akhir - akhir ini sering terjadi tindakan kriminal terhadap pesepeda di Bogor dan sekitarnya. Dengan motif hipnotis & penodongan. Pelaku biasanya beraksi pada malam hari, di area yg minim warga dan menggunakan sepeda motor, tidak menutup kemungkinan pelaku beraksi di siang hari. 

Dihimbau bagi para pesepeda agar lebih berhati – hati dan waspada saat gowes terutama dimalam hari. 

Berikut dibawah ini beberapa tips yang mungkin berguna untuk menghindari aksi kriminal tersebut saat kalian sedang gowes;


  • Baca do’a terlebih dahulu sebelum gowes :)
  • Usahakan tidak bersepeda sendirian (terutama pada malam hari), dan terlebih dengan jarak yang cukup jauh
  • Hindari menggunakan gadget saat bersepeda ataupun saat berhenti dipinggir jalan.
  • Simpan gadget & dompet di area yang tidak terlalu terlihat dan tidak mudah jatuh saat sedang gowes.
  • Usahakan tidak berhenti apabila ada orang yang tidak dikenal memanggil anda saat gowes. Karena motif ini biasanya dilakukan oleh pelaku hipnotis & penodongan.
  • Apabila sudah terjadi percakapan dengan orang yang tidak dikenal, usahakan jangan terlalu mempercayai apabila orang tersebut memberikan janji atau mengajak anda untuk berpindah tempat. Karena motif ini biasanya dilakukan oleh pelaku hipnotis & penodongan.
  • Apabila dalam situasi terdesak dan menerima ancaman dari si pelaku, ada baiknya kalian mempunyai bekal bela diri dan sebagainya sebagai perlawanan sementara. Dan lari ataupun berteriak minta tolong mungkin dapat membantu anda.
  • Last but not least, sering – sering bersedekah/beramal :)

Beberapa tips diatas mungkin dapat membantu kalian agar lebih waspada saat sedang gowes.

Apabila memang tetap/sudah terjadi walapun kalian sudah waspada, musibah tetaplah musibah. Belajar ikhlas dan jangan kapok gowes!  :)
Karena disaat kalian sudah memutuskan untuk gowes dijalan raya, berarti kalian sudah harus siap dengan segala resiko yang dapat menimpa kalian. Selain membutuhkan betis yang kuat, mental kalian juga harus kuat saat gowes di jalan raya  :)

So, Keep Pedalling and Ride Safe Guys!